Tindak Lanjut hasil Koordinasi Pemerintah Desa Tinggarsari dengan Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruan

Putu Prasetya Dipura 18 Juli 2025 12:53:11 WITA

Tindak Lanjut hasil Koordinasi Pemerintah Desa Tinggarsari dengan Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang Kabupaten Buleleng.
Tinggarsari, 17 Juni 2025- Perbaikan ini merupakan hasil tindak lanjut dari laporan pemerintah desa dengan dinas PUTR Kabupaten Buleleng terkait kondisi jalan yang membahayakan bagi pengguna jalan.
Kepala Dinas PUTR Kabupaten Buleleng, I Putu Adiptha Ekaputra, ST,MM , menyampaikan bahwa perbaikan difokuskan pada titik-titik rawan. "Kami merespons cepat terkait laporan dari pemerintah desa dan melakukan survei lapangan. Kini jalan sudah diperkeras, demi meningkatkan keamanan dan kenyamanan pengguna jalan," jelasnya.
Warga sekitar mengaku senang dengan hasil perbaikan tersebut. “Kami sangat bersyukur jalan sudah diperbaiki. Sebelumnya sering terjadi kecelakaan kecil karena jalan terlalu berbahaya”, salah satu warga yang sehari-hari melintas di jalur tersebut.
Dinas PUPR menyatakan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari program prioritas peningkatan infrastruktur wilayah terpencil dan akan terus dilanjutkan ke titik-titik lainnya yang masih dalam kondisi rusak
Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
 

Layanan Mandiri


Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.

Masukkan NIK dan PIN!

Media Sosial

FacebookYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah Pengunjung

Lokasi Tinggarsari

tampilkan dalam peta lebih besar