Pemdes Tinggarsari melaksanakan pencairan BLT-DD ke warga Desa Tinggarsari
22 Mei 2020 11:32:46 WITA
Sebanyak 153 KK warga Desa Tinggarsari yang terdiri dari 4 Banjar Dinas di antaranya Banjar Dinas Kanginan, Banjar Dinas Kauhan, Banjar Dinas Kapas Jawa dan Banjar Dinas Sudamukti
hari ini, Jumat (22/05) Pemdes Tinggarsari melaksanakan pencairan Bantuan Langsung Tunai (BLTDD) di Gedung Awyawahara Desa Tinggarsari, untuk pengambilan bantuan langsung tunai dana desa yang di hadiri oleh Bapak putu Edy surtisna.S.Kom sebagai Kasi Pembangunan kecamatan, Bapak Perbekel, Aparat Deda, Badan Permusyawaratan Desa (BPD), Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM), Bhabinsa Dan Bhabinkamtibmas Desa Tinggarsari, sebelum masyarakat mengambil bantuan langsung tunai dana desa ini, ada pengarahan dari Bapak Perbekel Tinggarsari Ketut Samiasa untuk masyarakat tetap melaksanakan sosial distance, menggunakan handsanitizer sebelum dan sesudah mengambil bantuan langsung tunai dana desa ini, dan juga sangat di harapkan bantuan ini di pergunakan dengan sebaik mungkin.
setelah Bapak Perbekel memberikan arahan kepada warga yang mendapatkan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa, Selanjutnya bantuan langsung tunai ini diserahkan kepada warga yang mendapat bantuan langsung tunai dana desa (BLT-DD) yang telah melewati beberapa tahap penyaringan, validasi data, pendataan langsung ke rumah warga dan pelaksanaan Musdes Khusus (Musyawarah Desa) Pada hari Senin tanggal 18 Mei 2020, akhirnya di tetapkan Sebanyak 153 KK Warga Desa Tinggarsari yang terdiri dari, Banjar Dinas Kanginan 45 KK, Banjar Dinas Kauhan 71 KK, Banjar Dinas Kapas Jawa 17 KK, Banjar Dinas Sudamukti 20 KK.
pelaksanaan ini berlangsung cukup baik warga tertib antri sehingga pelaksanaan pencairan bantuan langsung tunai dana desa (BLT-DD) ini berjalan cukup singkat dan aman, dan untuk nominal bantuan langsung tunai dana desa ini sebesar Rp.600.000,- Per KK.
Dokumen Lampiran : Pemdes Tinggarsari melaksanakan pencairan BLT-DD ke warga Desa Tinggarsari
Komentar atas Pemdes Tinggarsari melaksanakan pencairan BLT-DD ke warga Desa Tinggarsari
Formulir Penulisan Komentar
Layanan Mandiri
Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.
Masukkan NIK dan PIN!
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Jumlah Pengunjung |
- Perbekel Bangunkan TIM POSKOMANDO untuk atensi PPKM Darurat
- Rembuk Stunting dan Musyawarah Desa (Musdes) Penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Desa (RKPDes) Tingg
- Polsek busungbiu dan pemerintahan desa tinggarsari menyelenggarakan kegiatan bersih-bersih di pura B
- Penguatan Bumdes Mandala Parahita
- Penyampaian Realisasi tahun 2020 di Banjar dinas Kauhan
- Rapat rutin Awal bulan perangkat Desa Tinggarsari
- Musdes Bundes Desa Tinggarsari